Salah satu keniscayaan hidup yang tak terhindarkan adalah kenyataan bahwa segala sesuatu yang masuk dalam ruang lingkup makhluk (ciptaan) pasti berakhir.
Yang abadi, tiada akhir selamanya hanya Dzat Yang Maha Pencipta. "Semua yang ada di alam semesta akan berakhir (faniah). .
Dan kekallah wajah Tuhanmu yang Maha Tinggi lagi Maha Mulia." (QS Ar-Rahman: 26-27) Karenanya perlu kita pahami tentang sebuah realita kehidupan yang dikenal dengan istilah "Al-Maut" (kematian) itu. Karena sesunggguhnya kematian adalah satu dari sekian peristiwa yang paling nampak (riil) dalam hidup manusia.
Tapi pada saat yang sama banyak di antara manusia yang lalai, bahkan tidak peduli. Berikut beberapa realita dari peristiwa kematian yang diabadikan dalam Al-Qur'an maupun Hadits-hadits Rasulullah SAW.
Pertama, bahwa kematian itu sesungguhnya adalah proses alami (natural process) dan menjadi bagian integral (integral part) dari kehidupan itu sendiri. Artinya ketika ada kehidupan realitanya ada kematian.
Dan kalau berani hidup juga berarti siap untuk mati. Allah menegaskan ini dalam Al-Qur'an: "Dia Allah Yang menciptakan kematian dan kehidupan untuk menguji siapa di antara kalian yang terbaik dalam amalan." (Al-Mulk: 2)
Realita kematian
Realita kematian
Komentar
Posting Komentar